Google Chrome disebut-sebut akan menyalip ketenaran Mozzila Firefox dengan menjadi web browser kedua paling populer pada tahun 2012 mendatang.
StatCounter, perusahaan pelacak web browser, mengklaim bahwa data menunjukkan bahwa Google Chrome akan menyalip Firefox pada akhir tahun ini.
Menurut data statistik yang ditampilkan StatCounter, pangsa pasar global Chrome pada September adalah 23,6 persen sementara Firefox mencapai 26,8 persen. Microsoft Internet Explorer sendiri masih memimpin dengan 41,7 persen.
Data statistik tersebut juga menunjukan grafik peningkatan Chrome dalam dua tahun terakhir. Sementara Firefox telah mengalami stagnasi dan terlihat bahwa pangsa pasarnya terus terkikis, Microsoft Internet Explorer juga secara terus menerus mengalami penurunan.
Mozilla telah mencoba melawan pada 2011 dengan merilis beberapa versi baru dari browser miliknya. Firefox 4 terbukti menjadi sangat populer. Namun masalahnya, banyak yang percaya bahwa Mozilla adalah web browser yang lambat dan memakan banyak memori.
Di sisi lain, dikutip dari The Inquirer, 2 Oktober 2011, pengguna melihat bahwa Chrome lebih sederhana namun terbukti lebih cepat.
Sementara itu, Microsoft tidak mampu mencegah penurunan Internet Explorer, meskipun telah mengeluarkan versi terbaru Internet Explorer 9 (IE9) awal tahun ini.
Sama halnya seperti Internet Explorer versi terdahulu, IE9 tak berhasil menarik minat pengguna untuk kembali menggunakan web browser tersebut karena reputasi yang buruk. Faktor-faktor inilah yang membuat pengguna Chrome meningkat setiap tahunnya.
Menurut StatCounter, dominasi Microsoft terhadap pasar web browser juga berada di ujung tanduk tahun depan. Jika Google Chrome berhasil menjadi web browser paling populer, ini bisa menandai awal kelumpuhan raja web Microsoft, sejak pergantian milenium.
Categories:
info
0 komentar:
Posting Komentar